Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Korea Selatan akan Bangun SMA Khusus K-Pop di Kota Busan

Korea Selatan akan Bangun SMA Khusus K-Pop di Kota Busan


VR NEWS - Pemerintah Korea Selatan berencana akan membangun SMA khusus K-Pop di Kota Busan.

Melalui Yonhap, Dinas Pendidikan Kota Busan menyatakan pada hari Jumat (30/06) bahwa pihaknya tengah melaksanakan proyek untuk mendirikan SMA khusus K-pop yang akan dibuka menjelang bulan Maret tahun 2028 mendatang.

Dinas Pendidikan tersebut berencana untuk memberikan pendidikan yang berkualitas tinggi dengan menampilkan pakar khusus K-pop mulai dari vokal, tarian, penggubahan musik, dan hal yang berkaitan dengan K-pop lainnya.

Para siswa tamatan SMP dan para siswa dari SMA lainnya di seluruh daerah di Korea Selatan yang memiliki kemampuan dan keterampilan K-pop dapat diterima di SMA Khusus K-pop tersebut.

Dinas Pendidikan Kota Busan membentuk tim khusus untuk pendirian SMA khusus K-pop pada bulan depan untuk menangani berbagai urusan yang dibutuhkan termasuk pemeriksaan investasi, perencanaan pembangunan, dan lain sebagainya.

Konstruksi sekolah tersebut diperkirakan akan dimulai pada bulan Januari tahun 2027 dan menyelesaikannya pada akhir tahun yang sama agar sekolah itu bisa dibuka pada tahun 2028 mendatang.

Seorang pejabat dari Dinas Pendidikan Kota Busan mengatakan bahwa SMA khusus K-pop bermanfaat untuk meningkatkan profesionalisme dan daya potensi kesenian dari para pelajar serta membesarkan tenaga khusus yang memimpin industri K-pop di masa depan.

Sementara itu, hingga saat ini SMA khusus K-pop swasta telah berjalan di Provinsi Chungcheong Selatan, dan SMA Kesenian Umum yang berada di kota Incheon.***


Sumber : Halojabar

Posting Komentar untuk "Korea Selatan akan Bangun SMA Khusus K-Pop di Kota Busan"